DENPASAR, PRIPOS.ID (02/01/2021) – Di penghujung tahun 2020, Universitas Hindu Negeri (UHN) I Gusti Bagus (IGB) Sugriwa memberikan apresiasi kepada pegiat media sosial dalam penyebaran informasi-informasi agama Hindu.
“Ini bentuk apresiasi kita dari civitas akademika UHN IGB Sugriwa kepada mereka yang konsisten melakukan Siar Hindu di sosial media,” kata Rektor UHN IGB Sugriwa, I Gusti Ngurah Sudiana, di Bali, Kamis (31/12).
Disampaikan I Gusti Ngurah Sudiana, siar-siar ke-Hindu-an yang dilakukan beberapa media sosial sangat membantu civitas akademika UHN IGB Sugriwa sebagai Perguruan Tinggi Keagamaan Hindu (PTKH) dalam mengembangkan dan membangun sumber daya manusia (SDM).
“Kita semua khususnya kaum millenial, harus lebih bijak menerima dan menyebarkan konten-konten kedamaian, persahabatan dan pembelajaran di masyarakat,” kata I Gusti Ngurah Sudiana.