Komisi IV DPR RI Apresiasi Klinik Agro Ekspor di Karantina Pertanian Medan

Deli Serdang, Sumatra Utara, Pripos.id (22/02/2022) — Selain memiliki klinik agro ekspor sebagai ruang konsultasi dan mempermudah akses informasi serta edukasi bagi para petani dan pelaku usaha, Karantina Pertanian juga menyiapkan Smart Green House dan Kebun Tani khusus untuk komoditas unggulan ekspor.

Terobosan layanan ini mendapat apresiasi dari anggota Komisi IV DPR RI yang tengah melakukan kunjungan kerja reses masa persidangan ke-III tahun 2021 – 2022 di Sumatera Utara.

“Dengan perannya sebagai instrumen perdagangan pertanian di pasar dunia, Karantina Pertanian menjadi ujung tombak keberterimaan produk pertanian kita di negara tujuan ekspor. Dengan layanan ini tentu dapat langsung membantu masyarakat,” kata Anggia Erma Rini, Wakil Ketua Komisi IV DPR RI selaku ketua tim.

Menurut Anggia, dengan lahan subur dan kondisi alam yang menguntungkan, maka komoditas pertanian tanah air harus digarap dengan baik agar dapat memenuhi kebutuhan pangan masyarakat sekaligus permintaan pasar diluar negeri. Untuk itu, diperlukan kerjasama dan dukungan semua pihak agar pertanian kita tetap unggul, tambahnya.

Categories: Berita Parlemen,Ekonomi dan Bisnis

Leave A Reply

Your email address will not be published.