Magelang, PRIPOS ID. – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto memimpin upacara wisuda prajurit taruna akademi TNI dan Bhayangkara taruna akademi Kepolisian di Lapangan Sapta Marga Akademi Militer, Magelang, Jumat (28/11/2025). Kapolri menekankan pentingnya sinergisitas TNI-Polri untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045.
Sebanyak 1.621 taruna dari Akmil, AAL, AAU, dan Akpol telah menyelesaikan pendidikan dasar integratif dan diwisuda di Akademi Militer Magelang. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan bahwa sinergi TNI-Polri adalah kunci utama dalam menghadapi berbagai tantangan bangsa dan mewujudkan Indonesia Maju.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengingatkan bahwa Indonesia akan memasuki puncak bonus demografi pada tahun 2030-2035. TNI-Polri harus berperan aktif dalam mengawal dan mempercepat pembangunan nasional yang dicanangkan Presiden Prabowo, sebagaimana tertuang dalam Asta Cita, untuk memanfaatkan momentum tersebut.
