Kemensos berikan Kebutuhan Lansia di Pondok Kopi melalui Program ATENSI

JAKARTA, PRIPOS.ID (10/09/2021) – Penyaluran dukungan Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI) berbasis komunitas oleh Balai “Budhi Dharma” Bekasi milik Kementerian Sosial RI senilai total Rp. 25.352.110,- disalurkan secara simbolis oleh Menteri Sosial RI, Tri Rismaharini pada kegiatan peresmian Sentra Kreasi Atensi (SKA) Mulya Jaya sekaligus penyerahan dukungan ATENSI kepada penerima manfaat di DKI) Jakarta (9/10/2021).

Total bantuan dukungan ATENSI berbasis komunitas tersebut diberikan untuk 35 lanjut usia (lansia) yang merupakan dampingan Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) ERBE berupa nutrisi bagi lansia, kebutuhan sarana kamar dan alat penunjang aksesibilitas kursi roda dan tongkat kaki tiga setelah dilaksanakan asesmen kebutuhan dan diketahui intervensi yang perlu dilakukan.

LKS ERBE merupakan komunitas yang peduli dengan kelompok marginal di wilayah DKI Jakarta, salah satunya memberikan perlindungan hak hak lanjut usia.

Categories: Artikel

Leave A Reply

Your email address will not be published.