KOTA BANDUNG, PRIPOS.ID – Dalam rangka Tridharma Perguruan Tinggi, Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Islam Bandung (LPPM Unisba) menggelar kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) oleh sivitas akademika Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom) yang melibatkan dosen dan asisten Lab. TV bertemakan “Produksi Media Pembelajaran Green Pesantren”. Kegiatan ini melibatkan 20 orang guru SMP dan SMA ‘Aisyiyah Boarding School (‘ABS) Bandung yang dilaksanakan, Selasa (25/2) bertempat di Aula ‘ABS, Jalan Laswi Nomor 309 Warga Mekar, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung.
Kegiatan PKM ini dilatarbelakangi keprihatinan terhadap kondisi perubahan iklim (climate change) sebagai tantangan global yang membutuhkan tanggapan kolektif dari seluruh dunia. Setiap negara dan masyarakat, dengan mengembangkan solusi adaptasi yang dipandu oleh ilmu pengetahuan. Lembaga pendidikan menjadi salah satu pelopor untuk mengedukasi peserta didik agar mampu beradaptasi dengan perubahan iklim dan berperilaku ramah lingkungan. Pesantren memiliki posisi strategis untuk mendorong proses adaptasi dan peduli lingkungan dengan dilandasi nilai-nilai religiusitas. Oleh karenanya, ‘ABS Bandung sebagai “green pesantren” memandang perlu untuk melakukan penguatan dalam mengimplementasikan konsep dan nilai green pesantren, tidak hanya pada aktivitas keseharian santri, namun juga pada proses pembelajaran formal di sekolah.