Program Taksi Alsintan Kementan untuk Kemandirian Petani

GRESIK, PRIPOS.ID (22/08/2022) – Presiden Joko Widodo menerbitkan taksi alsintan yang merupakan program dari Kementerian Pertanian dalam rangka membantu menyediakan alat dan mesin secara mandiri oleh pelaku usaha di sektor pertanian melalui fasilitasi bantuan Kredit Usaha Rakyat (KUR). Dalam hal ini, Presiden berharap program tersebut dapat memanfaatkan pola dan pendekatan yang dinilai tidak produktif.

“Saya kira akan banyak sekali daerah-daerah, desa-desa, provinsi, kabupaten akan banyak para petani mau beli alat dan mesin pertanian baik itu apa rice mill unit (RMU), baik dryer, baik combine harvester, traktor dan lain-lain dengan pola program taksi alsintan,” ujar Presiden dalam kunjungan kerja ke Kabupaten Gresik, Provinsi Jawa Timur, pada Senin, 22 Agustus 2022.

Dirjen Prasarana dan Sarana Pertanian Kementan, Ali Jamil menjelaskan program tersebut merupakan inovasi Kementan untuk mengurangi beban APBN dan kemandirian petani.

Categories: Berita Nasional

Leave A Reply

Your email address will not be published.