KOTA BANDUNG, PRIPOS.ID – Universitas Islam Bandung (Unisba) kembali menunjukkan komitmennya dalam menjalin kerja sama internasional dengan berpartisipasi dalam ASEAN Universities Exhibition and Forum (AEF) 2025. Acara prestisius yang berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 23-25 Februari 2025 ini diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan Tinggi Malaysia (Ministry of Higher Education – MoHE) dan diikuti oleh lebih dari 80 perguruan tinggi se-ASEAN.
Dalam kesempatan ini, Unisba tidak hanya memperkenalkan eksistensinya di kancah pendidikan tinggi ASEAN, tetapi juga memperkuat kemitraan dengan berbagai universitas ternama. Bukti nyata komitmen tersebut diwujudkan melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dan Letter of Intention (LoI) dengan beberapa institusi pendidikan di kawasan ASEAN. Sejumlah perguruan tinggi yang telah resmi menjalin kerja sama dengan Unisba antara lain Raffles University, Malaysia, serta Universiti Malaysia Sabah (UMS).
Tak hanya itu, Unisba juga menggelar diskusi strategis untuk menjajaki peluang kolaborasi akademik maupun non-akademik dengan berbagai universitas lainnya. Beberapa institusi yang sedang dalam tahap finalisasi kerja sama meliputi Universitas Brunei Darussalam (UBD), Universiti Teknologi Brunei (UTB), Van Lang University (Vietnam), Philippine Christian University Manila, Iloilo Science and Technology University (ISATU) Filipina, Universiti Putra Malaysia (UPM), Uniti Halal Center (UHAC) Malaysia, Universiti Kuala Lumpur (UniKL), UCSI, Universiti Tun Abdul Razak (UNIRAZAK), serta beberapa universitas lainnya.
Adapun delegasi Unisba yang hadir dalam forum ini terdiri atas Dr. Ratna Januarita, S.H., LL.M., M.H. (Wakil Rektor IV Bidang Kerja Sama, Internasionalisasi, dan Humas); Siska Nia Irasanti, drg., M.M. (Kepala Kantor Urusan Internasional – KUI); Akhmad Yusup, S.Sy., M.Sc. (Kepala Seksi Kerja Sama Akademik dan Non-Akademik Internasional); serta Rama Arianto Widagdo, S.T., M.URP. (Kepala Seksi Beasiswa, Magang, dan Mobilitas Internasional).
Selain membangun jaringan akademik, Unisba juga meraih pencapaian membanggakan dengan mengirimkan delegasi mahasiswa yang sukses menjadi finalis dalam kompetisi AEF 2025 serta mengikuti program Student Mobility pada 19-25 Februari 2025. Berikut adalah mahasiswa yang mewakili Unisba dalam ajang bergengsi ini: