KOTA SEMARANG, PRIPOS.ID – DPRD Provinsi Jawa Barat memberikan apresiasi terhadap program pengawasan tematik yang diinisiasi oleh Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. Program ini mencerminkan sinergi yang solid antara pemerintah dan partisipasi aktif masyarakat, di mana DPRD turut serta dalam mengawasi jalannya pemerintahan daerah hingga ke tingkat bawah.
Anggota Komisi III DPRD Provinsi Jawa Barat, dr. Hj Ratnawati, M.K.K.K, menyatakan bahwa pengawasan tematik merupakan inovasi yang patut dijadikan contoh. Program ini memperlihatkan bagaimana masyarakat dilibatkan langsung dalam proses pengawasan, dengan DPRD turut serta memastikan jalannya pemerintahan berjalan dengan baik. Selain itu, Ratnawati juga menyoroti pentingnya pembahasan mengenai pendamping anggota dewan, yang sudah tercatat dalam Tata Tertib DPRD Provinsi Jawa Tengah, yang menurutnya akan memberi kekuatan ekstra dalam meningkatkan kinerja anggota DPRD.