Kemenperin Monitor Produktivitas Pabrik Gula Rafinasi

Sementara itu, kebutuhan GKR di pasar domestik diperkirakan sebesar 3-3,2 juta ton pada tahun 2021. Pabrik gula rafinasi yang ada saat ini didesain hanya untuk memproduksi GKR dari raw sugar yang merupakan bahan baku industri maminfar, agar nilai tambahnya ada di dalam negeri.Pabrik gula rafinasitidak diperkenankan mengolah tebu maupun Gula Kristal Putih (GKP), sebagaimana tertuang pada Permenperin 3 Tahun 2021.

Ketua Komisi VII DPR RI Sugeng Suparwoto menyampaikan, pihaknya bertekad untuk terus membangkitkan kinerja sektor industri nasional, termasuk industri gula. “Gula merupakan salah satu komoditas yang strategis, termasuk gula rafinasi untuk memenuhi kebutuhan industri penggunanya,” ujarnya.

Menurut Sugeng, konsumsi gula terus meningkat seiring dengan pertambahan jumlah penduduk dan tumbuhnya sektor industri. “Dalam kunjungan kerja ini, kami ingin memastikan supply and demand untuk gula bisa seimbang, sehingga tidak terjadi gejolak di pasar. Dengan adanya keseimbangan ini akan tercipta perdagangan yang sehat, termasuk menjaga stabilitas harga,” tuturnya.

Categories: Ekonomi dan Bisnis

Leave A Reply

Your email address will not be published.