Kepenuhan Janji Hidup Indah

Mereka berada di negara asing itu bukan untuk mendapatkan penghasilan yang besar seperti banyaknya tenaga kita yang bekerja di negara asing sekarang. Mereka berada di negara asing itu adalah dijajah, dikuasai, mungkin dipenjara, mungkin diperbudak karena berada di negara yang mengalahkan negara mereka. Hidup mereka secara total dilingkupi oleh kesedihan dan penderitaan lahir dan batin.

Saudara-saudara. Janji Tuhan disampaikan oleh Nabi Yesaya harusnya cukup menyejukkan jiwa mereka yang gerah, cukup menenangkan jiwa mereka yang gelisah. Janji itu mestinya bisa membahagiakan hati mereka yang susah. Namun, mereka mungkin tidak bisa sepenuhnya meyakini bahwa janji itu akan bisa terpenuhi, kenapa? Kenapa kira-kira mereka bertanya-tanya bagaimana mungkin nubuat janji itu bisa menjadi kenyataan sebab janji itu terlalu indah untuk didengar tetapi rasanya terlalu sulit untuk diwujudkan? Karena janji kehidupan indah itu terlalu jauh berbeda dengan situasi kondisi kehidupan mereka pada saat itu. Kehidupan mereka pada saat itu benar-benar penuh dengan kesengsaraan. Sedangkan janji Tuhan itu adalah kehidupan yang benar-benar penuh denga rahmat, penuh dengan kesejahteraan dan kebahagiaan.

Categories: Agama

Leave A Reply

Your email address will not be published.