INDRAMAYU, PRIPOS.ID – Dalam upaya mempersiapkan pelaksanaan Ibadah Haji 2025, Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat fokus pada percepatan pembangunan dan optimalisasi pelayanan di Asrama Haji Indramayu. Hal ini terungkap saat para anggota dan pimpinan Komisi V melakukan kunjungan kerja ke lokasi pada Selasa (14/1/2025) untuk meninjau progres persiapan.
Sekretaris Komisi V DPRD Jabar, Hj. Siti Muntamah, S.A.P., mengungkapkan bahwa Asrama Haji Indramayu, yang berdiri di atas lahan seluas 12,7 hektare, saat ini masih dalam tahap pembangunan bertahap. Fasilitas seperti masjid, jalan menuju lantai dua, dan penginapan tengah dikerjakan untuk memenuhi kebutuhan calon jemaah.
“Kami ingin memastikan persiapan haji kali ini lebih maksimal dibanding tahun-tahun sebelumnya, baik dari segi fasilitas maupun pelayanan. Kami berdiskusi untuk menentukan langkah-langkah apa yang bisa kami dorong demi meningkatkan tata kelola dan pelayanan ibadah haji di Jawa Barat,” ujar Siti.