Tanggulangi Kebocoran Uang Negara Pakai Ilmu “Si Pitung”

Pasang Iklan Disini

Jakarta, Pripos.id – Saya meminta kepada jajaran Kementerian BUMN untuk membentuk satgas-satgas dari intern Kementerian BUMN yang berasal dari orang-orang kepercayaan Menteri dan Wakil Menteri BUMN untuk menanggulangi kebocoran-kebocoran uang negara.Hal ini disampaikan Rizal Bawazier Anggota DPR-RI Komisi VI saat rapat kerja dengan Menteri BUMN di gedung Parlemen, Senayan Jakarta, Senin, 04 November 2024.

Terkait menanggulangi kebocoran-kebocoran uang negara yang terjadi di Kementerian BUMN, Rizal Bawazier menggambarkan dengan memakai tokoh dalam film legendaris yang pernah populer di era Tahun 70-an.” Kita pakai tokoh utama dalam film Si Pitung saja, uang yang sudah di curi kita ambil lagi, “ujar RB sapaan akrabnya dikalangan awak media.

Rizal Bawazier, menambahkan dirinya meminta kepada Kementerian BUMN untuk meminta Bank-Bank Negara yang tergabung di Himpunan Bank Negara (Himbara) untuk mengucurkan kreditnya kepada pelaku-pelaku usaha kecil atau UMKM untuk menumbuhkan ikon-ikon desa.

Categories: Berita Parlemen

Leave A Reply

Your email address will not be published.

Pripos.id